KopasID - Sony memiliki cara cerdas untuk menjual produknya. Setelah menghadirkan foto unboxing di dalam air pada seri Xperia Z3 beberapa waktu lalu, kabarnya produsen asal Jepang ini akan membuka toko khusus yang berada di dalam air.
|
Sony Rencanakan Toko Bawah Air Pertamanya di Dubai |
Seperti namanya, Xperia Aquatech Store yang akan berada di dalam air ini kabarnya menyediakan seorang penyelam terlatih yang akan mengantar pelanggan ke toko yang berada di kedalaman 4 meter di bawah permukaan air.
Di dalam toko bawah air tersebut, nantinya pelanggan akan dapat melihat jajaran produk smartphone Sony dari seri Xperia beserta beragam aksesorinya. Lalu yang pasti produk tersebut akan memiliki ketahanan terhadap air.
"
Xperia Aquatech Store akan memberikan pengalaman menggembirakan dan tak terlupakan. Sehingga, seri Xperia akan menjadi inovasi di pasar smartphone," ujar Ruediger Odenbach, Wakil Presiden Sony Mobile Timur Tengah dan Afrika, seperti dari Ubergizmo, Rabu (29/10/2014).