Kawasan asia tenggara umumnya memiliki kondisi alam tropis dengan keadaan tanah yang sedikit lembab. Meski begitu, sebuah gurun pasir ternyata masih dapat kita jumpai di daerah Vietnam, tepatnya di Mui Ne.
|
White Sand Dunes |
Gurun pasir Bao Trang atau yang terkenal dengan nama White Sand Dunes merupakan satu-satunya daerah gurun di asia tenggara. Tempat ini dapat dicapai dengan perjalanan 5 jam dari kota Ho Chi Minh
Berbeda dengan gurun di wilayah timur tengah, di Bao Trang anda tidak akan menemukan unta melainkan sapi-sapi dan suara debur ombak, hal itu karena Bao Trang memang berdampingan dengan pesisir pantai.
Ada satu hal yang unik dari gurun ini, yakni terdapat sebuah laguna kecil yang ditumbuhi teratai merah di tengah gundukan pasir. Tentu keindahan tersebut sangat sayang untuk disia-siakan pengunjung yang datang dari jauh.